Komunitas AABI Rayakan Hutri Di Gunung Papandayan




TendaBesar.Com - Garut - Dalam rangka memeriahkan hari jadi Republik Indonesia yang ke-75, Komunitas Agus Agus Bersaudara Indonesia (AABI) merayakannnya dengan berkumpul untuk bersilahturahmi di Gunung Papandayan, Kabupaten Garut.

Ketua Umum Agus Saefulloh mengatakan, tujuan kegiatan itu dilaksanakan selain untuk bersilahturahmi juga untuk memupuk kesadaran terkait hari kemerdekaan di lingkungan komunitas AABI.

"Alhamdulillah, kami pada HUT RI ke-75 tahun ini bisa terkumpul. Kami membawa serta keluarga juga. Silahturahmi sambil wisata." Ucap Agus Jamhur, sapaan akrab Ketua Umum AABI, saat dihubungi. Jumat (21/08/20).

Pihaknya mengaku, walau waktu persiapan kegiatan yang dilaksankannya ralatif singkat, dengan begitu banyak acara didalamnya, namun bisa berjalan dengan lancar.



"Acara kamaren kami banyak melibatkan para ketua DAC, karena saya tahu waktunya sangat sempit. Karena kalau tidak begitu pasti acara kemaren tidak akan sukses." Tuturnya.

Ia menyebutkan, isi acara yang dilaksanakan diantaranya, haiking dan melakukan Pengibaran bendera di Gunung Papandayan. Selain itu, katanya, sebelum pengibaran bendera dilakukan, pihaknya juga menyampaikan beberapa hal terkait peringatan HUT RI terutama terkait rasa persatuan dan kesatuan bangsa.

"Karena anggota AABI juga banyak yang lahir di Agustus, jadi kami tidak ada salahnya sekalian memeriahkannya." Ungkapnya.

Kegiatan tersebut turut dihadiri dari berbagai daerah, seperti dari DAD Jawa Barat, DAD DKI Jakarta, DAC Bandung, DAC Cimahi, DAC Subang, DAC Bekasi, Tasikmalaya, DAC Cirebon, DAC Sukabumi, DAC Garut, DAC Karawang, DAN DAC Surabaya.

Ia berharap, kegiatan tersebut bisa terus menambah ikatan emosional yang terjalin diantara anggota AABI diseluruh Indonesia. (ad/tendabesar)
Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan

Formulir Kontak