Yayasan GWN Salurkan Paket Bansos Divif II Kostrad, Berbagi Untuk Arema


TendaBesar.Com - Malang Raya - Titik sebaran berbagi paket bansos di area Malang Raya sudah  diagendakan rutenya oleh Yayasan Gubuke Wong Ngalam (GWN).

Paket bansos yang telah didistribusikan itu merupakan sembako dalam kemasan karton yang bertuliskan, Bakti sosial peduli sesama, Divif II Kostrad bersama kasih untuk Arema, menuju New Normal Malang Raya.

Sekitar 70 karton paket bansos yang telah disalurkan oleh GWN kepada  warga yang berhak menerima meliputi area Kecamatan Blimbing, Kecamatan Sukun dan dilanjut ke wilayah Kabupaten Malang, tepatnya di Kecamatan Wagir, Desa Pandanlandung.



"Selain kita bagikan kepada para disabilitas, paket bansos itu juga kita salurkan kepada para janda dan kaum duafa " ujar Ketum Yayasan GWN, Lili Ulfa pada awak media Ahad, (21/6/2020) 

Atas kerja keras para anggota GWN yang turun ke lapangan, serta   dibantu oleh anggota dari Indonesia Bekerja (INAKER) dalam hal ini Ketua Bidang Perberdayaan UMKM,  Nurul, Maka paket bansos sejumlah 70 paket tersebut langsung disalurkan pada hari Sabtu, (20 Juni 2020).

Penerima yang berhak adalah mereka yang telah  tercatat sesuai  data warga penerima yang sudah dilist, sebagaimana keterangan sang Ketum pada awak media.



Sebelumnya, aksi pendistribusian paket bansos tersebut diawali dengan keikutsertaan GWN bersama komunitas lainnya  dalam upacara dilapangan Rampal yang dihadiri langsung oleh Panglima TNI, Kapolri dan Gubernur Jatim serta  jajaran pendukung sampai  siang hari. 

Acara dimulai dengan kolone sepeda motor dan mobil pembawa paket bansos bergerak masing-masing, selanjutnya sesuai rutenya menuju ke para warga penerima paket bansos dengan pendampingan dari pihak TNI sesuai instruksi. (nrl/tendabesar)

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan

Formulir Kontak