Di Tengah Pandemi Covid-19, Partai Gelora Luncurkan Aplikasi Rekrut Anggota Baru



TendaBesar.Com - Jakarta - Sebagai partai baru, Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia terus melakukan berbagai inovasi dalam rangka memantaskan diri sebagai partai politik yang layak dan siap berkontribusi dalam pilkada maupun pileg 2024.

Di tengah pandemi yang mewabah dan makin mengganas dengan pertumbuhan jumlah terpapar yang terus melonjak, Partai Gelora melakukan terobosan brilian dalam proses rekrutmen anggota baru melalui sistem digital. 

Melalui acara Digifest yang bertajuk "Indonesia #Winfromhome", dimana acara tersebut dikemas dengan berbagai kegiatan bernuansa milenial, Partai Gelora meluncurkan sebuah aplikasi yang memudahkan setiap orang yang hendak bergabung ke partai gelora untuk menjadi anggota.



Dengan aplikasi kren tersebut siapapun bisa mendaftarkan diri menjadi angggota atau relawan Partai Gelora.


Ketua umum Partai Gelora Anis Matta mengatakan bahwa dunia dipaksa melakukan banyak hal dengan menggunakan digitalisasi pada masa pandemi covid ini termasuk juga partai politik. Atas dasar itu partai Gelora menjadikan partainya menjadi partai digital pertama di Indonesia.

"Kami berusaha dan berupaya menjadi pelopor dalam bidang ini menjadi partai digital, karena kami percaya shifting dalam teknologi adalah keniscayaan," ujar Anis pada saat acara Gelora Digifest 2020 di Jakarta, Ahad, (19/7/2020).

Anis Matta menyampaikan dan sekaligus mengajak masyarakat luas untuk bergabung menjadi anggota atau relawan partai melalui aplikasi partai Gelora yang dapat diunduh di play store atau App Store.

"Pendaftaran melalui App paling lama satu hari dan mudah-mudahan setelah itu nanti teman-teman akan disambungkan di wilayah, karena setelah itu dia dapat hak sebagai kader ataupun relawan," papar Anis. 



Pada kesempatan tersebut Anis juga menyampaikan jika dirinya dan fungsionaris Gelora akan meluncurkan sebuah lembaga yang bernama Akademi Manusia Indonesia (AMI). 

Lembaga tersebut akan difungsikan sebagai tempat semua orang menempa diri, memantaskan diri untuk menjadi pemimpin dan membawa Indonesia menjadi bangsa 5 besar duni.

"Insya Allah kami juga akan launcing satu lembaga baru bernama Akademi Manusia Indonesia (AMI). Ini tempat anggota baru untuk mendapatkan bimbingan dan program pengkaderan," tutur Anis.  

Untuk menjadi anggota partai, masyarakat cukup mendounload aplikasi partai Gelora, kemudian buka, klik menu anggota daftar dan ikuti petunjuknya sampai submit. Maka setelah beberapa lama akan keluar nama dan nomor anggota.

"Insyaallah langkah Partai Gelora akan disambut baik seluruh masyarakat Indonesia, terutama kaum milenial, karena kami percaya di balik setiap krisis, selalu ada peluang besar bagi orang yang mau berinovasi," tutu Anis. (ah/tendabesar)

Lebih baru Lebih lama

Iklan

Iklan

Formulir Kontak